Berita

MIN 4 Kota Padang Berikan Reward Terhadap Siswa-siswi Terbaik Pada Penilaian AgustusĀ 

Selasa, 5 September 2023 08:58 WIB
  • Share this on:

Padang, Humas--- Reward atau penghargaan diberikan MIN 4 Kota Padang kepada siswa-siswi terbaik dalam penegakan disiplin, peningkatan dalam penambahan Tahfiz Al-Quran serta siswa-siswi tergiat dalam pemberdayaan literasi Madrasah.

Pemberian reward dan penghargaan ini dilaksanakan setelah apel dan upacara bendera Senin pagi, (4/09/23) di lapangan madrasah setempat. 

Plt. Kepala Madrasah MIN 4 Kota Padang Ikrimah  mengatakan bahwa pemberian reward ini merupakan hasil penilaian yang dilakukan satu bulan lalu, karena ini sudah memasuki bulan kedua pada semester ganjil tahun pelajaran 2023/2024.

Koordinator Humas waziruddin pada saat memberikan penghargaan dan reward kepada siswa-siswi kelas lll. B di ruang Madrasah menyampaikan bahwa tiga kategori penilaian terhadap siswa-siswi terbaik pada bulan ini diantaranya, pertama kategori Disiplin, ini meliputi siswa-siswi yang selalu datang cepat dan pertama ke madrasah, siswa-siswi yang tidak pernah melanggar peraturan madrasah.

Kedua  Tahfiz, yang melitputi siswa-siswi yang rajin setoran hapalan kepada guru, baik guru pembimbing tahfiz atau kepada guru bidang studi lainnya yang penting tercatat dalam buku kontrol tahfiz, serta akan dipantau setoran tahfiz yang lebih banyak, ujarnya.

Ketiga adalah bidang literasi madrasah, kategori ini meliputi penilaian siswa-siswi madrasah yang rajin membaca, baik membaca buku-buku pelajaran ataupun buka umum pada pojok baca madrasah.

Serta siswa-siswi yang ada menuliskan puisi, cerita atau apa saja, baik dibacakan pada saat ekstrakurikuler, ataupun pada saat acara serimonial yang dilaksanakan di madrasah.

(Wz)

Editor:
haristanjung
Kontributor:
min4padang
Penulis:
Wazir